October 15, 2009

Workshop “Penanggulangan Bencana Gempa”


Pada hari rabu tanggal 7 Oktober 2009, Korps Relawan Salman ITB menyelenggarakan kegiatan workshop bagi seluruh relawan yang telah tergabung dalam program kampung recovery Pangalengan, Jawa Barat. Workshop ini merupakan acara pembekalan bagi relawan sebelum terjun ke lapangan. Dalam workshop ini diberikan tiga penjelasan program, yaitu Salman Total Disaster Response (STDR), Kampoeng Bangkit, dan Health Recovery. Di samping itu, pada   workshop ini diberikan juga materi Psychosocial Recovery Respons (PRR). Hadir sebagai pemateri utama dra. Yusi Riksa Yustiana dan dr. Asep Gery Rifa’i
Pada workshop ini dikemukakan empat hal yang harus dilakukan pasca bencana,empat hal tersebut  yaitu penuhi, proteksi, promosikan, dan kembangkan (P3K).
Penuhi
·         Kebutuhan dasar  untuk hidup
·         Rasa aman, nyaman dan privasi yang hilang
·         Orang-orang yang peduli
·         Kebutuhan ada aktivitas kehidupan

Proteksi
·         Terjadinya tindak kriminalitas
·         iTerjadinya Eksploitasi
·         Kehilangan kepercayaan diri korban
·         Kepercayaan terhadap institusi social
·         Kondisi fisik dan psikologis

Promosikan
·         Jejaring untuk memberikan bantuan secara bersinergi
·         Dukung korban untuk menjadi bagian dari upaya recovery
·         Dukung korban untuk mandiri dan tetap sehat
·         Dirikan aktivitas sebagai daya dukung terhadap kemandiriian

Kembangkan
·         Bangkitkan perekonomian  masyarakat
·         Kembangkan pengetahuan dan pemahaman untuk hidup di daerah bencana
·         Bangkitkan roda kehidupan social
·         Program terpadu embangunan dengan kebijakan  pemerintah yang jelas dan tegas
 
Workshop yang diadakan di ruang GSS D Masjid Salman ITB ini dihadiri oleh 30 orang peserta. Mereka adalah para mahasiswa/i dari berbagai perguruan tinggi seperti ITB,UPI,UNPAD, UNISBA. Para relawan inilah yang siap dikirim membantu para korban bencana dalam program Kampoeng Recovery.

October 7, 2009

Prosedur Pengiriman Bantuan dan Relawan dari Bandara Halim Perdanakusumah

Bagi kawan-kawan (organisasi dll) yang ingin menerbangkan bantuan atau relawan ke Padang, Sumatera Barat, melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusumah, berikut ini adalah prosedurnya:

KETENTUAN UMUM:
1. Bantuan yang diutamakan diterbangkan adalah yang mendukung fase tanggap darurat seperti obat-obatan, bahan makanan, genset, ambulan, dan alat-alat kerja lainnya.

2. Semua lalu-lintas bantuan dan orang dikoordinasikan di bawah Posko Terpadu Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Halim Perdanakusumah.

3. Ada tiga pintu prosedur untuk mengirim barang/orang:
(A) Departemen Sosial,
(B) Departemen Kesehatan), dan
(C) TNI AU (Lanud Halim PK).

4. Tujuan penerbangan adalah Bandara Minangkabau dan Tabing (TNI AU), Padang, tergantung pada kepadatan lalu lintas bandara setempat.

October 6, 2009

Bumi Minang Berduka

Penggalangan Dana untuk Korban SUMBAR







Belum terhapus duka yang dialami warga Jawa Barat akibat gempa berkekuatan 7.3 SR, kini gempa dengan magnitude 7.6 SR yang mengguncang Sumatra Barat. Masih banyak korban yang tertimbun reruntuhan bangunan dan belum dievakuasi akibat keterbatasan alat berat. Korban yang selamat dari maut mulai kekurangan bahan makanan dan tenda. Bantuan dari pemerintah maupun dari LSM-LSM ataupun dari luar negri masih berupa obat-obatan, sementara kebutuhan makanan dan tenda masih sedikit yang tersalurkan.” Obat-obatan sudah banyak, yang diperlukan korban saat ini adalah bahan makanan dan tenda” tegas Darma salah seorang Tim Reaksi Cepat Korps Relawan Salman ITB.

Tim TRC KORSA yang bekerjasama dengan Ganesha Rescue ITB dan Tim Dosen ITB berkeliling di Kota Padang untuk melakukan pendataan dan membangun jaringan relawan. Sementara tim Dosen ITB melakukan Teknikal Forensik ke tiap kampus untuk mangidentifikasi kerusakan bangunan di kampus-kampus di Padang.

KORSA bersama lembaga-lembaga dan unit-unit yang ada di Salman dan LSM-LSM di Bandung terus melakukan penggalangan dana dan melakukan rekrutment relawan untuk dikirim ke pangalengan atau ke Sumatra Barat. Untuk itu kami mengajak anda turut berpartisipasi membantu saudara-saudara kita yang sedang diuji oleh Alloh di Jawa Barat dan Sumatra Barat. Anda dapat menyalurkan bantuan anda melalui rekening Rumah Amal Salman ITB :

  • Bank Muamalat
    (102-000-1115)
  • Bank BNI 46
    (002-8683-291)
  • Bank Mandiri
    (131-000-471-0887)
  • Bank Syariah Mandiri
    (007-0192-638)
  • Bank Bukopin Syariah
    (8800-141-045)
  • Bank BTPN Syariah
    (601-1001-260)
  • Bank BTN Syariah
    (702-1000-148)
  • Bank BCA
    (777-0857-605)

Jemput Donasi dapat malalui sms ke 085720236503

Korps Relawan Salman ITB

Latar Belakang
Minimnya antisipasi masyarakat terhadap bencana serta kurangnya edukasi tentang bahaya bencana kepada seluruh elemen masyarakat, sementara secara geografis NKRI merupakan daerah rawan bencana dan hampir 70% kepulauan Indonesia terancam bencana. Antara lain longsor, gempa bumi, tsunami, kekeringan, dan banjir.
” Dan kami pasti menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan.
 Dan sampaikan kabar gembira kepada orang-orang yang sabar”
(QS. Al-Baqoroh : 155)
KORSA merupakan sebuah organisasi semi otonom di bawah naungan Rumah Amal Salman ITB yang bertugas memfasilitasi SDM sesuai dengan kapasitas dan kapabilitas dalam kegiatan-kegiatan kerelawanan. Kegiatan-kegiatan tersebut sebagian besar berkaitan dengan proses penanganan bencana, mulai dari program Pendidikan Latihan Dasar Relawan, edukasi siaga bencana, tanggap darurat, dan recovery pasca bencana, serta perogram pelayanan masyarakat melalui bakti sosial dan donor darah.